SEMARANG, PERHUTANI (11/01/2020) | Perhutani  Kesatuan Pemangkuan (KPH) Semarang melaksanakan kegiatan penanaman  bersama Polres Demak dan Pemkab Demak  dalam program Polri Peduli Penghijauan di petak 3c Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Barang, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH)  Barang  pada Jum’ at (10/1).

Kegiatan  tersebut   merupakan program  Mabes Polri dalam rangka mendukung Gerakan Nasional Pemulihan Daerah Aliran Sungai  dengan mencanangkan penghijauan sejuta pohon oleh jajaran Polri di seluruh Indonesia. Pada kesempatan penanaman bersama tersebut  ditanam sebanyak  5000 bibit tanaman penghijauan di lokasi tersebut dan seluruh wilayah  Polres Demak, terdiri dari berbagai jenis tanaman di antaranya jati, mahoni, trembesi dan tanaman buah-buahan.

Administratur KPH Semarang Khaerudin mengucapkan terimakasih kepada semua jajaran Polres Demak, Pemkab Demak serta semua hadirin yang ikut menyukseskan penanaman pohon di wilayah hutan KPH Semarang.

“Kegiatan penanaman bersama ini merupakan wujud kepedulian dan tanggung jawab  bersama untuk mengantisipasi bencana akibat kerusakan hutan dan lingkungan dengan upaya penghijauan di dalam kawasan hutan maupun diluar kawasan, ‘ ujarnya.

Dalam sambutannya Kapolres Demak R.Fidelis Purna Timuranto menyampaikan Kabupaten Demak tempo dulu tegakan hutannya  sangat bagus maka perlu dihijaukan kembali, oleh karena itu  kita perlu melakukan penanaman pohon untuk  mengurangi dampak bencana. (Kom-Pht/Smg/Ad)

Editor : Ywn

Copyright©2020