MANTINGAN, PERHUTANI (10/09/2020) | Ikatan Istri Karyawan Perhutani (IIKP) Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Mantingan bekerja sama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Rembang menggelar seminar gizi untuk keluarga, Kamis (10/09).
Kegiatan dilaksanakan di ruang pertemuan KPH Mantingan yang dihadiri oleh segenap istri karyawan Perhutani KPH Mantingan, istri Ketua Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) dan karyawati KPH Mantingan.
Dalam sambutannya Ketua IIKP Mantingan, Eny Rahmawati Widodo menyampaikan pentingnya gizi untuk menunjang kesehatan keluarga.
“Di masa pandemi covid-19 kesehatan sangat penting untuk kita, apalagi untuk kekebalan tubuh perlu makanan dengan gizi yang cukup agar dapat menunjang aktifitas sehari-hari,” jelasnya.
Sementara itu Kepala Dinkes Kabupaten Rembang, dr. Ali Shofi mengatakan bahwa gizi adalah substansi organik yang dibutuhkan oleh organisme tubuh untuk fungsi normal dari sistem tubuh, pertumbuhan dan pemeliharaan kesehatan. Sedangkan nutrisi mempelajari hubungan antara makanan dan minuman terhadap kesehatan dan penyakit khususnya dalam menentukan diet yang optimal. Angka kebutuhan nutrisi (Zat Gizi) dasar dikenal dunia Internasional dengan Istilah Recommended Daily Allowance (RDA).
“Jadi gizi dan nutrisi amatlah penting untuk menyeimbangkan fungsi seluruh tubuh dan menjaga pertumbuhan dalam tubuh kita. Karenanya makanan yang kita sajikan untuk keluarga haruslah mempunyai cukup gizi dan nutrisi agar pertumbuhan dan makanan yang kita makan bermanfaat bagi tubuh kita. Mulai sekarang ini mari kita berbenah untuk dapat menyajikan makanan bagi keluarga kita agar mempunyai gizi yang cukup untuk pertumbuhan tubuh. Di masa pandemi, kesehatan itu amat mahal harganya. Jangan sepelekan protokol kesehatan yang sudah disosialisasikan oleh pemerintah,” pungkasnya. (Kom-PHT/Mtg/Sgt)
Editor : Ywn
Copyright©2020