KEDIRI, PERHUTANI (29/12/2023) | Dalam rangka pelaksanaan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Dukungan Pembangunan Nasional (DPN) Bath III dari Kementerian BUMN Tahun 2023, Perum Perhutani Divisi Regional (Divre) Jawa Timur (Jatim), melalui Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Kediri menyalurkan bantuan 1.941 paket sembako terdiri beras 5 kg, minyak goreng 1 liter, dan gula pasir 1 kg, melalui Yayasan Tedja Adhi Wangsa yang beralamat di Dusun Tejo, RT 01 RW 07, Desa Nyawangan, Kecamatan Kras, Kabupaten Kediri, Jumat (29/12).

Hadir pada kegiatan tersebut Administratur Perhutani Kediri Miswanto diwakili Wakil Administratur/Kepala Sub Kesatuan Pemangkuan Hutan (KSKPH) Kediri Utara Nana Suwanda, Ketua Yayasan Tedja Adhi Wangsa Yudha Kurniawan dan pengurus, Kepala Seksi Madya Keuangan Sumberdaya Manusia, Umum & IT Kurniawan, Kepala Sub Seksi Keuangan, Perpajakan, TJSL & Managemen Resiko Hadi Santosa, dan Kepala Sub Seksi Kemitraan Produktif Heri Widodo, perwakilan perangkat Desa Nyawangan dan perwakilan penerima paket sembako.

Administratur Perhutani Kediri melalui wakilnya Nana Suwanda menyampaikan, bahwa program TJSL BUMN merupakan Komitmen dan Bakti BUMN khususnya Perum Perhutani terhadap pembangunan yang berkelanjutan dengan memberikan manfaat ekonomi, sosial dan lingkungan yang terintegrasi, terarah dan terukur serta dapat dipertanggungjawabkan dan merupakan bagian dari pendekatan bisnis perusahaan dengan tujuan, untuk mewujudkan dan mencukupi kebutuhan masyarakat. Untuk itu kami dari Perhutani turut mendukung program pengentasan kemiskinan dengan memberikan bantuan sembako kepada masyarakat.

“Semoga paket sembako yang dibagikan kepada masyarakat bisa bermanfaat dan memberikan kebaikan untuk semuanya. Harapannya dan doa Perhutani tetap eksis menghadapi tantangan ke depan yang semakin tidak mudah,” ujar Nana.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Yayasan Tedja Adhi Wangsa Yudha Kurniawan usai menerima bantuan tersebut menyampaikan apresiasinya kepada Perhutani. “Bantuan ini sangat bermanfaat dan membantu kondisi perekonomian masyarakat sekitar Desa Nyawangan Kecamatan Kras Kabupaten Kediri,” ujarnya.

“Doa kami dari pengurus yayasan semoga Allah SWT selalu memberikan keberkahan kepada Perhutani, kejayaan, senantiasa dalam lindungan-Nya. Sehingga selalu dapat melakukan kebaikan dan memberikan manfaat kepada masyarakat,” tutupnya. (Kom-PHT/Kdr/Ton)

Editor : LRA
Copyright © 2023