BANTEN, PERHUTANI (23/09/2024) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banten bersama Badan Pengelola Geopark Bayah Dome menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) tentang pembinaan, edukasi, dan perlindungan konservasi kawasan hutan guna peningkatan fungsi sumber daya manusia, geologi, dan pelestarian kawasan hutan di sekitar geosite. Acara ini berlangsung di Kantor Badan Pengelola Geopark Bayah Dome, Lebak, pada Jumat (20/09).

Penandatanganan PKS dilakukan oleh Administratur Perhutani KPH Banten Agus Soleh dan Direktur Badan Pengelola Geopark Bayah Dome Lebak Engkap Kapriadi, yang disaksikan oleh jajaran manajemen Perhutani KPH Banten dan jajaran Badan Pengelola Geopark Bayah Dome.

Dalam kesempatan tersebut, Agus Soleh menyambut baik perjanjian kerja sama ini. Ia menjelaskan bahwa PKS ini bertujuan untuk meningkatkan fungsi sumber daya manusia, geologi, dan pelestarian kawasan hutan di dalam pengelolaan kawasan hutan Perum Perhutani yang berada di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. Beberapa geosite yang termasuk dalam pengelolaan ini antara lain Fosil Kayu Sempur, Wisata Alam Karang Bokor, Wisata Alam Kompleks Gua Langir, Wisata Alam Karang Songsong, Granodiorit Cihara, Wisata Alam Air Panas Citando, Biodiversitas Hutan Maranti Curahem, dan Wisata Alam Pulomanuk.

“Prinsipnya, kerja sama ini dilakukan untuk mengoptimalisasi potensi kawasan hutan dalam pengelolaan Perum Perhutani bersama Badan Pengelola Geopark Bayah Dome Lebak. Pelaksanaannya akan tetap mengedepankan tanggung jawab para pihak terhadap pelestarian lingkungan ekosistem dan keamanan hutan, serta memperhatikan aspek sosial, silvikultur, konservasi, dan ekologis, tanpa menimbulkan dampak kerusakan lingkungan,” ujarnya.

Direktur Badan Pengelola Geopark Bayah Dome Lebak, Engkap Kapriadi, juga menyampaikan terima kasih kepada Perum Perhutani atas dukungan dan kerja sama dalam mensinergikan program yang telah disepakati. Ia berharap kerja sama ini dapat mengoptimalkan potensi pengelolaan pemanfaatan kawasan hutan Perum Perhutani KPH Banten, khususnya di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. (Kom-PHT /Btn/HJ)

Editor : EM
Copyright©2024