PEMALANG, PERHUTANI (27/02/2025) | Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Pemalang bersama Kepolisian Resort (Polres) Pemalang melaksanakan Sosialisasi Ketahanan Pangan dengan Kepala Desa Payung, bertempat di Petak 84 b Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Sokawati Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Sokawati, Rabu (26/02).
Sinergitas antar instansi ini bertujuan untuk mendukung serta meningkatkan Ketahanan Pangan Nasional khususnya pada petani sekitar hutan serta untuk meningkatkan keamanan dari gangguan keamanan hutan di BKPH Sokawati KPH Pemalang.
Hadir Kepala Sub Seksi (KSS) Kemitraan Produktif, Sugito beserta jajaran karyawan BKPH Sokawati, Kapolres Pemalang AKBP Eko Sunaryo, Camat Ampel Gading Achmad Sovie, serta Kepala Desa Payung Turah Suparno.
Administratur KPH Pemalang, Uum Maksum melalui KSS Kemitraan Produktif, Sugito mengucapkan terimakasih atas sinergitas segenap stakeholder dalam koordinasi terkait bidang kerjasama tanaman agroforestry yang sudah dikembangkan di kawasan hutan. “Semoga kerjasama ini akan terus terjalin dan terjaga. Upaya ini untuk mendukung program Asta Cita Presiden Republik Indonesia di bidang ketahanan pangan,” katanya.
AKBP Sunaryo mengatakan Polres Pemalang bersama Perhutani KPH Pemalang akan terus melaksanakan langkah – langkah yang bisa memberikan manfaat bagi para petani khususnya petani sekitar kawasan hutan,dengan harapan masyarakat petani hutan sejahtera. (Kom-PHT/Pml/Sks)
Editor: Tri
Copyright © 2025