PURWODADI, PERHUTANI (15/03/2025) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Purwodadi bersama Ikatan Istri Karyawan (IIK) Perhutani Cabang Purwodadi dan perwakilan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Grobogan mengadakan siraman rohani dan buka puasa bersama di Gedung Pertemuan kantor KPH Purwodadi, Jumat (14/03).
Pengajian dan buka puasa bersama ini diselenggarakan sebagai rasa syukur atas hari jadi Perhutani yang ke-64 dan hubungan harmonis dengan insan pers di Grobogan. Hadir dalam acara, Ketua PWI didampingi sejumlah wartawan cetak dan televisi, segenap Kepala Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan, karyawan KPH, dan Ikatan Istri Karyawan (IIK) Perhutani Cabang Purwodadi dengan total sebanyak 60 orang.
Administratur KPH Purwodadi, Untoro Tri Kurniawan, saat memberikan sambutan menyampaikan rasa syukurnya karena Perhutani dapat terus eksis di usia 64 tahun dan mendapat dukungan positif dari jajaran pers Kabupaten Grobogan.
“Saya berterima kasih atas support dari teman-teman media atas saran dan kritik terhadap kelestarian hutan di Perhutani KPH Purwodadi. Semoga momentum bulan Ramadan ini membawa berkah dan kesejahteraan bagi semua umat manusia, serta membawa Perhutani lebih baik lagi,” harapnya.
Pengasuh Pondok Pesantren Muhammadiyah Kabupaten Grobogan, Ustaz Fahmi, dalam tausiahnya menyampaikan betapa bahagianya Tuhan masih memberi kesempatan untuk bertemu bulan puasa kali ini, bulan yang penuh keberkahan, bulan yang penuh ampunan dan bulan yang sangat dinanti-nanti semua umat Muslim di seluruh dunia. Terlebih Perhutani yang diberi usia panjang 64 tahun dapat terus eksis membawa kebaikan, keharmonisan dan kelestarian alam.
“Di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, marilah kita perbanyak doa agar kita menjadi pribadi yang bertakwa, Perhutani tetap ada dengan kerindangan pohonnya dan menjaga lingkungan tetap lestari,” imbuhnya. (Kom-PHT/Pwd/Sus)
Editor: Tri
Copyright © 2025