CEPU, PERHUTANI (18/03/2025) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Cepu bersama Ikatan Istri Karyawan Perhutani (IIKP) Cabang Cepu membagikan takjil kepada para penarik becak dan pengguna jalan yang melintas di depan kantor Jalan raya Sorogo – Cepu, Senin (17/03).
Kegiatan bagi takjil dipimpin langsung oleh Ketua IIKP Cabang Cepu Trias Kumorowati Mustopo bersama pengurus dan anggota, dibantu Polisi Hutan (POLHUT) Perum Perhutani KPH Cepu dalam mengatur arus lalulintas agar teratur dan tidak macet.
Ditempat terpisah, Administratur KPH Cepu, Mustopo berharap kegiatan bagi takjil di bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah yang penuh berkah dan ampunan dapat memberi manfaat bagi masyarakat. “Serta menjadi ladang amal untuk kita semua,” harapnya.
Sementara itu, Ketua IIKP Cabang Cepu, Trias Kumorowati Mustopo mengatakan kegiatan bagi takjil menjadi agenda rutin tahunan yang pelaksanaannya dilaksanakan bertepatan dengan bulan suci Ramadhan. “Semoga kegiatan bagi takjil dapat terus dilakukan disetiap tahunya,” ungkapnya.
Sementara itu, Mbah Samingan yang sedang menarik penumpang mengucapkan, “Alhamdulillah, maturnuwun Perhutani, Ramadhan selalu penuh keberkahan. Takjil ini akan saya bawa pulang untuk dinikmati bersama keluarga,” ucapnya. (Kom-PHT/Cpu/Pai)
Editor: Tri
Copyright © 2025