2015-NgawiNGAWI PERHUTANI (18/10) | Sekretaris Divisi Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Timur, Yahya Amin didampingi Administratur Perhutani Ngawi, Joko Siswantoro menemui keluarga korban untuk memberi santunan. Masing- masing korban mendapat Rp 10 juta, bantuan ini diharapkan bisa bermanfaat bagi keluarga yang ditinggalkan.

Ini merupakan bentuk kepedulian Perhutani terhadap masyarakat yang mengalami musibah kebakaran saat mendaki gunung Lawu yang memang masih dalam kawasan Perhutani. Kebakaran terjadi di lereng gunung lawu tepatnya di Cemoro Sewu kurang lebih 4 km dari telaga sarangan, terjadi kebakaran yang sangat hebat hingga merenggut korban jiwa.

Sekretaris Divisi Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Timur, Yahya Amin menyampaikan bahwa keluarga Perhutani mengucapkan turut berduka cita yang mendalam atas meninggalnya korban pendakian Lawu semoga arwahnya diterima disisi Allah SWT, tak lupa juga semoga keluarga yang ditinggalkan selalu tabah dalam menghadapi cobaan. Yahya menghimbau pada warga takjiah agar selalu waspada dimusim kemarau seperti ini jangan pergi mendaki gunung, diharapkan kedepan tragedi seperti ini tidak terjadi lagi. Kom.PHT/Ngw/Wasis

Editor : Dadang K Rizal

Copyright ©2015