BANYUWANGI SELATAN, PERHUTANI (23/10/2024) | Dalam rangka memperkuat komitmen dan kerjasama terkait perlindungan hutan, Perhutani Banyuwangi Raya, yang terdiri dari Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyuwangi Selatan, Banyuwangi Barat, dan Banyuwangi Utara, melakukan kunjungan koordinasi ke Markas Polresta Banyuwangi pada Rabu (23/10). Kunjungan ini bertujuan untuk mengantisipasi potensi ancaman terhadap keamanan hutan serta menjaga kondusifitas kawasan hutan dan sekitarnya. Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Kapolresta Banyuwangi, KBP Rama Samtama Putra.

Kepala Perhutani Banyuwangi Selatan, Wahyu Dwi Hadmojo, dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi kepada Polresta Banyuwangi atas kerjasama yang selama ini terjalin dengan baik dalam menjaga keamanan hutan. “Kami sangat berterima kasih atas sinergi yang telah terbangun dengan baik selama ini. Dukungan dari Polresta Banyuwangi sangat penting dalam upaya menjaga keamanan hutan di wilayah kami,” ujarnya.

Wahyu juga menekankan bahwa sinergi dengan pihak eksternal, terutama kepolisian, merupakan hal yang krusial. “Kerjasama yang baik dengan kepolisian dan pihak keamanan lainnya berdampak positif bagi Perhutani dalam menjaga keamanan hutan serta kondusifitas masyarakat sekitar. Hal ini juga berkontribusi terhadap pelestarian hutan yang kami kelola. Kami telah melaksanakan kerjasama yang diimplementasikan dalam Perjanjian Kerja Sama (PKS) terkait kegiatan perlindungan hutan, dan ke depan kami berencana memberikan penghargaan kepada Polresta Banyuwangi dan Polsek atas sinergi dan kerjasama mereka dalam pengamanan hutan,” jelas Wahyu.

Sementara itu, Kapolresta Banyuwangi, KBP Rama Samtama Putra, menyampaikan apresiasinya kepada Perhutani Banyuwangi Raya atas sinergi yang terjalin selama ini. “Kami siap mendukung penuh upaya Perhutani dalam mengantisipasi dan menangani masalah keamanan serta perlindungan hutan. Kami berharap kerjasama yang baik ini dapat terus berlanjut ke depannya,” ungkap Rama.

Terkait rencana pemberian penghargaan dari Perhutani, Rama mengungkapkan rasa terima kasih. “Ini merupakan penghargaan pertama yang kami terima di bidang keamanan hutan. Keamanan hutan dan lingkungan merupakan hal yang mutlak harus tercipta, dan kami membutuhkan kerjasama dengan Perhutani serta stakeholder lainnya, seperti Pemkab Banyuwangi, TNI AD, TNI AL, dan pihak terkait lainnya. Dalam waktu dekat, kami juga berencana mengunjungi Kantor Perhutani Banyuwangi Raya untuk mempererat sinergi lintas sektoral,” pungkasnya. (Kom-PHT/Bws/Dik)

Editor:Lra
Copyright©2024