KUNINGAN, PERHUTANI (06/10/2022) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Kuningan bekerjasama dengan Dinas Kebakaran kabupaten Kuningan menggelar kegiatan pelatihan keterampilan penanggulangan kebakaran gedung, bertempat di Aula Kantor Perhutani KPH Kuningan. Kamis (06/10).
Kegiatan tersebut di hadiri dan diikuti oleh Wakil Administratur/KKPH Kuningan Didi Korsadi beserta Jajaran, Kepala UPT (Unit Pelaksana Teknis) Dinas Kebakaran Kabupaten Kuningan Kadafi Mukti selaku nara sumber beserta Anggota Satgas Kebakaran sebanyak 9 Orang.
Administratur/KKPH Kuningan Benny Suko Triatmoko melalui Didi Korsadi mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada jajaran Dinas Kebakaran dan penanggulangan bencana kabupaten Kuningan yang sudah menyediakan waktunya untuk memberikan pengetahuan, keterampilan dan pelatihan mengenai penanggulangan kebakaran Gedung.
“Semoga ilmu yang didapat oleh segenap karyawan Perhutani bisa membuat kami menjadi lebih siap menghadapi segala kemungkinan yang akan terjadi, sehubungan salah satu tugas pokok kami adalah menjaga keutuhan asset negara dan keselamatan kerja,” ujarnya.
Kepala UPT Dinas Kebakaran Kabupaten Kuningan Kadafi Mukti mengatakan dengan adanya kegiatan pelatihan ini seluruh petugas dari Perhutani nantinya dapat mengetahui teknik memadamkan api dan cara menggunakan alat pemadam kebakaran api ringan (Apar).
Selain pemberian materi yang bertempat di Aula juga dilanjutkan dengan praktek pemadaman dan cara penggunaan alat pemadam api ringan (Apar) oleh petugas dari Dinas pemadam kebakaran sekaligus pengisian ulang alat pemadam api ringan. (Kom-PHT/Kng/Ddi).
Editor : AGS
Copyright©2022