Air terjun Curug Sewu mempunyai keunikan tersendiri yang tidak dimiliki tempattempat wisata sejenis di daerah lain. Keunikannya adalah tiga tingkatan atau lapisan air terjun. Tiga tingkatan air terjun tersebut masingmasing memiliki ukuran ketinggian 45 meter, 15 meter, dan 20 meter.

Dcngan demikian, total ketinggian air terjun Curug Sewu adalah 80 meter. Faktor tingginya air terjun inilah yang membuat Curug Sewu semakin terlihat indah, menawan, dan elok dipandang mata.

Pesona keindahan air terjun tertinggi di Jawa Tengah ini (berada pada ketinggian 650 meter di atas permukaan laut) semakin terlihat pada waktuwaktu tertentu. Jika beruntung, Anda dapat melihat pelangi dengan puspa warna yang beraneka rupa di antara deburan air terjun Curug Sewu.

Harmonisasi warna pelangi yang berpadu dengan kegagahan terjunan air yang bertingkattingkat itulah yang menjadi.daya tarik utama obyek wisata ini. Curug Sewu biasanya banyak dikunjungi wisatawan lokal dari dalam maupun luar Kabupaten Kendal pada saat liburan dan Hari Raya Idul Fitri.

Selain mengandalkan air terjun utama untuk menarik pengunjung, obyek wisata air terjun Curug Sewu yang sejak 26 Juni 2002 dikelola Kesatuan Pemangkuan Hutan Perhutani Kendal ini masih memiliki dua air terjun lain serta telaga. Untuk mencapai lokasi ini, pengunjung harus berjalan kaki menuruni tangga sejauh 2 kilometer.

Agar para pengunjung leluasa melihat keindahan alam dan air terjun dengan lebih seksama, di Curug Sewu, telah dibangun mcnara pandang yang dilengkapi dengan teropong. Fasilitas itu diharapkan dapat memberi variasi pilihan wisata dan menambah keistimewaan Curug Sewu. Pengunjung dapat melihat keindahan air terjun dari atas, bukan dipandang dari bawah seperti obyek wisata air terjun di tempat-tempat lain. ?

Rakyat Merdeka :: 22 Juli 2012, Hal. 19