KEBONHARJO, PERHUTANI (18/02/2025) | Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Kebonharjo melaksanakan panen jagung sistem tanam tumpangsari seluas 47,1 hektar bersama stakeholder di Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Tawaran, Senin (17/02).

Hadir pada kesempatan ini Kepala BKPH Tawaran beserta jajarannya, Kepala Sub Seksi (KSS) Agroforestry dan Ekowisata, KSS Pengembangan Bisnis, Kepolisian Sektor (Polsek) Kenduruan, Komando Rayon Milter (Koramil) Kenduruan, Penyuluh Pertanian Lapangan  PPL) Kenduruan dan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) serta pesanggem wilayah BKPH Tawaran. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mengawal dan mendukung program asta cita ketahanan pangan.

Administratur KPH Kebonharjo yang diwakili Kepala BKPH Tawaran, Junaedi mengatakan Perhutani siap mendukung program ketahanan pangan dengan menyediakan lahan untuk ditanami dengan sistem tumpangsari dengan tanaman pokok tanaman kehutanan.

“Dengan sistem tanam tumpangsari diharapkan mampu dikelola dengan baik agar bisa menghasilkan panen yang luar biasa, sehingga bisa meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar hutan,” harap Junaedi.

Sementara itu Kapolsek Kenduruan, AKP. Jemy Toro mengapresiasi Perhutani yang sudah berkolaborasi dengan masyarakat sekitar hutan dengan menyediakan lahan untuk tanaman tumpangsari. “Petani sebagai ujung tombak dan pahlawan ketahanan pangan harus kita dukung agar terwujud swasembada pangan,” tegas Jemy Toro. (Kom-PHT/Kbh/Ari)

Editor: Tri

Copyright © 2025