Balapulang

Dok.Kom/Pht/Blp/@2015

BALAPULANG – PERHUTANI, (24/1) Pramuka Sakawanabakti Pangkalan Bumiayu binaan Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Balapulang mengadakan kemah bakti dan pelantikan 40 orang anggota baru. Sabtu.
Anggota baru itu merupakan siswa siswi SMU dan SMK yang ada di wilayah Bumiayu. Sebelum dilantik para anggota melakukan penanaman di petak 68e seluas 16,7 hektare  dan dipandu langsung  Edi Dwi Prihartadi,  Asper Linggapada dan jajaran.
Areal yang ditanami dengan Jati Plus Perhutani (JPP) stek pucuk, dan mahoni tersebut merupakan tanah kosong yang ditanami palawija oleh masyarakat sekitar hutan dan merupakan wilayah hutan Resort Pemangkuan Hutan(RPH) Cawitali, Bagian Pemangkuan Hutan (BKPH) Linggapada KPH Balapulang.
Administratur KPH Balapulang, Isnin Soiban sangat mendukung kegiatan ini. Diharapkan kegiatan ini akan secara rutin dilakukan lewat kegiatan kepramukaan. Kegiatan Pramuka Saka Wanabakti  efektif  membentuk generasi muda yang lebih memperhatikan alam,  dan ini sebagai tanggung jawab perusahaan dalam pembinaan generasi muda.
Rindiani, salah satu anggota baru Pramuka Saka Wanabakti mewakili rekan-rekanya, mengungkapkan bahwa dia dan teman-temannya sangat senang dan bangga ikut kegiatan ini. Karena  bisa ikut berpartisipasi memperbaiki lingkungan terutama hutan sehingga tercipta alam yang harmonis, tuturnya. (Kom-Pht/Blp/Djoko)

Editor : Ruddy Purnama

@copyright2105