BANYUWANGI SELATAN, PERHUTANI (9/1/2025) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyuwangi Selatan terima kunjungan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Banyuwangi dan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Banyuwangi di Kantor Perhutani Banyuwangi Selatan guna pembahasan percepatan Persetujuan Penggunaan Kawasan Hutan (PPKH) untuk pembangunan Tempat Pemrosesan Akhir Sampah (TPAS) berkonsep ramah lngkungan pada kamis (9/1).

Administratur Perhutani Banyuwangi Selatan Wahyu Dwi Hadmojo menyampaikan bahwa program pembangunan untuk TPAS pada area hutan petak 77 RPH Karetan BKPH Karetan merupakan kegiatan penggunaan kawasan hutan untuk kepentingan pembangunan diluar kegiatan kehutanan yang telah diatur pada regulasi yang berlaku saat ini yakni Peraturan Menteri LHK No.7 tahun 2021 dan salah satu tujuannya hutan bersih dari sampah tidak ada lagi orang yang membuang sampah di hutan, selain itu TPAS nantinya dapat menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitar hutan, tandasnya.

Wahyu berharap sinergitas dan koordinasi antara Perhutani dan Pemkab Banyuwangi yang sudah terbangun baik selama ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan dan kita harapkan dari kegiatan penggunaan kawasan untuk kepentingan pembangunan diluar kegiatan kehutanan diharapkan nantinya dapat membawa dampak adanya peningkatan pendapatan masyarakat sekitar dan pemberdayaan muatan lokal serta hal ini juga bagian mendukung dari program Pemkab Banyuwangi yakni menuju Banyuwangi kota bersih dan sehat, tuturnya.

Sementara Pj. Sekda Kab. Banyuwangi Guntur Priambodo menyampaikan terima kasih pada Perhutani Banyuwangi Selatan atas perkenannya menerima kunjungan koordinasi dan dukungan pembangunan TPAS pada kawasan hutan yang berkonsep ramah lingkungan melalui percepatan menuju Persetujuan Penggunaan Kawasan Hutan dari Gubernur Jatim an. Kementerian Kehutanan karena keluasan kurang 5 Ha, kami berharap sinergi dan kolaborasi Perhutani, Pemkab Banyuwangi, dan stakeholder lainya untuk mendukung program ini.

Selanjutnya Kepala DLH Banyuwangi Dwi Handajani menyampaikan terima kasih atas sinergitas dan kerja sama antara Pemkab Banyuwangi dengan Perhutani KPH Banyuwangi Selatan dan pihak terkait lainya, serta disampaikan juga apresiasi atas dukungan kegiatan pembangunan oleh Pemkab Banyuwangi termasuk program Tempat Pemrosesan Akhir Sampah (TPAS) pada kawasan hutan area kerja Perhutani melalui percepatan proses menuju PPKH, tandasnya.
Handajani menambahkan terkait percepatan menuju PPKH untuk TPAS, pihaknya akan lakukan koordinasi dengan Kemenhut dan Gubernur Jatim yang dalam pelaksanaanya kami mohon dukungan dan kerjasama semua pihak agar kami bisa terus intens memonitor perkembangannya, pungkasnya. ( Kom-PHT/Bws/Dik).

Editor:Lra
Copyright©2025