MADIUN, PERHUTANI (21/2/2024) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Madiun bersama 40 siswa dari SMA 1 Mejayan menggelar kegiatan penanaman pohon di Petak 1A-2, Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Kaliabu, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Caruban, Kabupaten Madiun, pada Kamis (21/2).

Kegiatan ini dipandu oleh Kepala BKPH (KBKPH) Caruban, A. Fauzan, dan Kepala RPH (KRPH) Kaliabu, Piharni, yang memberikan arahan mengenai teknik penanaman yang baik serta mendampingi siswa saat melakukan penanaman. Sebanyak 100 bibit kayu putih berhasil ditanam dalam kegiatan ini. Seluruh peserta tampak antusias dan bersemangat selama kegiatan berlangsung.

Kepala KPH (KKPH) Madiun, Panca Putra M. Sihite, dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan upaya Perhutani untuk mengajak generasi muda lebih peduli terhadap kelestarian hutan. “Hari ini, adik-adik dari SMA 1 Mejayan menanam bibit kayu putih. Semoga tanaman ini tumbuh subur dan memberikan manfaat di masa depan. Kami berharap kegiatan ini menjadi pengalaman edukatif yang berharga bagi generasi muda agar semakin mencintai hutan dan lingkungan,” ujar Panca.

Di lokasi kegiatan, perwakilan siswa sekaligus Ketua Panitia acara, Nesya Prasila Putri, mengungkapkan bahwa penanaman bersama ini bukan hanya bagian dari program sekolah, tetapi juga menjadi bentuk edukasi bahwa kelestarian hutan merupakan tanggung jawab bersama demi generasi mendatang.

“Penanaman ini adalah pengalaman baru dan sangat berharga bagi kami sebagai anak muda yang jarang mendapat kesempatan untuk langsung menanam pohon. Terima kasih kepada Perhutani KPH Madiun yang telah memfasilitasi SMA 1 Mejayan untuk berkontribusi dalam menghijaukan hutan, terutama dalam momentum peringatan Gerakan Satu Juta Pohon Nasional,” tutupnya.

Melalui kegiatan ini, diharapkan kesadaran generasi muda terhadap pentingnya menjaga lingkungan semakin meningkat, serta terjalin sinergi antara Perhutani dan masyarakat dalam upaya pelestarian hutan. (Kom-PHT/Mdn/Adl)

Editor:Lra
Copyright©2025