BANDUNG, PERHUTANI (21/04/2025) | Dalam rangka memperingati Hari Bumi Sedunia Tahun 2025, Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Bandung Selatan mengadakan kegiatan penanaman pohon bersama para stakeholder di petak 43a Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Pangalengan, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Pangalengan pada Jumat (18/04).
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Departemen Pengelolaan Sumberdaya Hutan & PE, Agus Mashudi, Administratur KPH Bandung Selatan, Lili Kurnia Asih beserta jajaran, Asper/KBKPH Pangalengan, Ipin, perwakilan dari CDK V Garut, Sonson, Ketua LMDH Kubang Sari, Rudi Sugiman, Ketua Paguyuban Riverside Rahong, Komarudin, serta mitra stakeholders lainnya.
Dalam sambutannya, Agus Mashudi menyampaikan bahwa Hari Bumi merupakan momen penting untuk meningkatkan kesadaran bersama tentang pentingnya upaya pelestarian lingkungan, khususnya hutan.
“Pada peringatan Hari Bumi kali ini, mari kita kobarkan semangat untuk memperbaiki kondisi bumi yang tengah menghadapi banyak tantangan. Menanam pohon adalah bentuk nyata dari kepedulian kita terhadap lingkungan, yang tentunya harus didukung dengan partisipasi aktif dari seluruh lapisan masyarakat,” ujarnya.
Administratur KPH Bandung Selatan, Lili Kurnia Asih, menjelaskan bahwa kegiatan penanaman pohon ini melibatkan berbagai jenis pohon seperti Pinus, Damar, Eucalyptus, serta Multi Purpose Tree Species (MPTS) jenis Alpukat.
“Tujuan penanaman pohon ini adalah untuk memastikan bahwa hutan Perhutani terus memberikan manfaat bagi kelestarian lingkungan, sebagai sumber udara bersih, air bersih, serta menciptakan pemandangan alam yang indah. Pelestarian hutan adalah tanggung jawab bersama yang memerlukan dukungan dari masyarakat dan berbagai stakeholder untuk menjaga prinsip 3P—People, Planet, dan Profit—tetap seimbang,” jelas Lili.
Lili juga menyampaikan apresiasi yang tinggi atas sinergi yang telah terjalin dengan mitra, khususnya Paguyuban Riverside Rahong dan LMDH Kubang Sari, yang bersama-sama menjaga tutupan hutan agar tetap terpelihara dengan baik.
Sementara itu, Ketua LMDH Kubang Sari, Rudi Sugiman, mengungkapkan rasa terima kasih kepada Perhutani, khususnya KPH Bandung Selatan, atas keterlibatan aktif masyarakat dalam menjaga kelestarian hutan.
“Kami sangat berterima kasih kepada Perhutani yang selalu melibatkan kami dalam menjaga hutan. Ini menunjukkan bahwa pelestarian hutan adalah tanggung jawab bersama antara masyarakat, Perhutani, dan stakeholder lainnya,” ungkapnya.
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat kolaborasi berbagai pihak dalam rangka mendukung kelestarian lingkungan serta memastikan keberlanjutan fungsi hutan untuk generasi mendatang.
(Kom-PHT/Bds/ES)
Editor : EM
Copyright©2025