SUKABUMI, PERHUTANI (19/02/2025) | Kabupaten Sukabumi bersiap menghadapi target besar upaya swasembada panga, sesuai arahan Presiden Prabowo Subianto yang menekankan pentingnya ketahanan pangan nasional. dalam Rapat diseminasi skenario pencapaian produksi pertanian pada hari Selasa (18/02) di hotel Pangrango yang dihadiri Kepala Dinas Pertanian, Perhutani, Bulog, Kepolisian Resor (Kapolres) dan Komando Distrik Militer (Kodim) bertujuan mencapai target produksi padi
Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi Sri Hastuty Harahap, mengungkapkan bahwa Kabupaten Sukabumi mendapat mandat untuk memproduksi 899.599 ton Gabah Kering Giling (GKG) padi, yang setara dengan luas tanam 216.456 hektar, serta 104.492 ton jagung pipil kering, setara dengan luas tanam 17.821 hektar pada periode Januari–Desember 2025.
“Target ini sangat besar dan memerlukan strategi khusus, mulai dari peningkatan indeks pertanaman hingga optimalisasi lahan. Kami juga akan memperkuat koordinasi lintas sektoral agar seluruh potensi pertanian bisa dimanfaatkan secara maksimal”, tegasnya.
Administratur KPH Sukabumi Topik Hidayat menyampaikan melalui Kasi PPB Teten “Kegiatan ini selaras dengan Asta Cita Presiden bahwa Perhutani KPH Sukabumi sangat mendukung keberhasilan program tersebut, dan kami siap menyediakan lahan yang sesuai kegiatan pertanian demi mendukung swasembada pangan. Kami percaya, dengan adanya sinergi seluruh stakeholder baik TNI, Polri dan Dinas Pertanian sesuai mandat Kabupaten Sukabumi optimis dapat tercapai”, ungkapnya.
Editor : EM
Copyright©2025