KEDIRI, PERHUTANI (13/12/2024) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Kediri, Divisi Regional Jawa Timur (Divre Jatim), menyalurkan bantuan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Non-Pendanaan Usaha Mikro Kecil (TJSL Non-PUMK) sebesar Rp 150.000.000 (seratus lima puluh juta rupiah) kepada tiga kelompok masyarakat. Penyerahan bantuan ini berlangsung di Balai Desa Tugu, Kecamatan Sendang, Kabupaten Tulungagung, pada Kamis (12/12).
Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Kepala KPH Kediri Utara, Bambang Ribudiono, beserta jajaran, perwakilan dari kelompok masyarakat seperti Kepala Desa Tugu Suparlan, Ketua Takmir Masjid Al Hikmah Desa Kedoyo Purnomo, Ketua Kelompok Yasin Tahlil Al-Muttaqin Desa Krosok Ibu Simpen, dan Ketua LPMD Desa Tugu Wari Budiono.
Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis oleh Bambang Ribudiono pada tiga kelompok kemasyarakatan yang menerima bantuan masing-masing mendapatkan Rp 50.000.000. Kelompok penerima bantuan tersebut adalah Masjid Al Hikmah Desa Kedoyo, Kelompok Yasin Tahlil Al-Muttaqin Desa Krosok, dan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Desa (LPMD) Desa Tugu.
Dalam sambutannya, Bambang Ribudiono menyampaikan bahwa penyerahan bantuan TJSL ini merupakan bentuk nyata kepedulian Perhutani kepada masyarakat, terutama yang terlibat dalam kegiatan sosial kemasyarakatan di wilayah Kabupaten Tulungagung. Perhutani berkomitmen untuk mendukung kegiatan masyarakat, seperti perbaikan sarana dan prasarana masjid yang akan digunakan untuk ibadah serta pembangunan fasilitas lainnya di bawah naungan LPMD.
Purnomo, selaku perwakilan penerima bantuan, mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan. Ia berharap Perhutani KPH Kediri semakin maju dan terus memberikan manfaat positif bagi masyarakat. “Bantuan ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan kualitas sarana dan prasarana yang digunakan oleh masyarakat,” ujar Purnomo.
Melalui program TJSL, Perhutani berharap dapat memberikan dampak positif dan berkelanjutan bagi masyarakat, sekaligus mempererat kerjasama antara Perhutani dan masyarakat dalam menjaga serta mengelola sumber daya alam secara lestari, seperti yang disampaikan oleh Heri Widodo, Kepala Sub Seksi Kemitraan KPH Kediri. (Kom-PHT/Kdr/Ton)
Editor:Lra
Copyright©2024