ANTARANEWS.COM (15/02/2025) | Perum Perhutani KPH Madiun menyalurkan dana bantuan tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) perusahaan atau “Corporate Social Responsibility” (CSR) sebesar Rp125 juta untuk renovasi rumah tak layak huni (RTLH) di wilayah Kabupaten Madiun, Jawa Timur.
“Dana TJSL tersebut disalurkan untuk perbaikan lima unit rumah tak layak huni dengan masing-masing unit mendapat bantuan sebesar Rp25 juta. Di antaranya disalurkan di Desa Bolo, Kecamatan Kare, Kabupaten Madiun,” ujar Administratur KPH Madiun Panca Putra M Sihite dalam keterangannya di Madiun, Sabtu.
Menurutnya, dana tanggung jawab sosial dan lingkungan tersebut disalurkan dengan tujuan untuk memberikan dampak positif yang signifikan bagi kehidupan masyarakat, serta mendukung upaya pengentasan kemiskinan di Kabupaten Madiun.
Selain itu, bantuan program tanggung jawab sosial dan lingkungan tersebut merupakan wujud nyata sinergisitas Perhutani KPH Madiun dengan masyarakat dan unsur-unsur lembaga kewilayahan di lingkungan kerja, serta sebagai bentuk dukungan BUMN dalam membangun negeri.
Sementara, Kepala Desa (Kades) Bolo Jaka Mianto sangat mengapresiasi bantuan TJSL yang diberikan Perhutani KPH Madiun kepada warganya.
“Bantuan renovasi rumah tak layak atau RTLH bagi warga Desa Bolo ini tentunya sangat bermanfaat. Utamanya dalam hal memberikan tempat tinggal yang lebih layak dan sehat,” kata Jaka.
Pihaknya berharap ke depan semakin banyak lagi warga kurang mampu yang tersentuh bantuan renovasi rumah tak layak huni tersebut, sehingga kesejahteraan warga juga ikut terdongkrak.
Sumber : antaranews.com