CIANJUR, PERHUTANI (04/09/2022) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Cianjur melakukan pembinaan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Kalmako dalam hal kegiatan tanaman kopi bertempat di Desa Cikutug Kecamatan Sukalarang Kab. Sukabumi, Minggu (04/09).
Hadir dalam kegiatan Wakil Administratur Cianjur Utara Nana Rukmana beserta jajaran dan Ketua LMDH Kalmako Ahmad beserta jajaran.
Administratur/KKPH Cianjur Ahmad Rusliadi yang diwakili oleh Nana Rukmana menyampaikan bahwa pembinaan kapada LMDH adalah salah satu bagian kegiatan yang harus dilakukan oleh Perhutani.
“Dengan adanya pembinaan ini semoga bermanfaat untuk LMDH Kalmako dalam kegiatan pengelolaan tanaman kopi sehingga memperoleh dampak positif yang memberikan manfaat bagi LMDH dan memberikan konstribusi kepada Perhutani serta akan menambah penghasilan pendapatan bagi LMDH Kalmako atau masyarakat sekitarnya,” ujarnya.
Sementara itu Ahmad Ketua LMDH Kalmako menyampaikan, kami sangat bangga telah diberi pembinaan oleh Perhutani. Kami berharap dengan adanya pembinaan dari Perhutani, LMDH bisa terus eksis dan banyak manfaatnya.
“Terima kasih kepada Perum Perhutani KPH Cianjur yang telah memberikan kepercayaan kepada LMDH Kalmako dalam kegiatan pengelolaan tanaman kopi dan semoga kerjasama ini terus berlanjut,” pungkasnya. (Kom-PHT/Cjr/DR)
Editor : AGS
Copyright©2022