BANDUNG UTARA, PERHUTANI (21/11/2022) Menawarkan wisata air yang menyegarkan serta menyejukkan. Mata air ini dikelilingi oleh pepohonan yang rimbun serta hamparan yang menyegarkan mata., Sendang Geulis Kahuripan yang berada di Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Cikalong Wetan, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Padalarang secara administratif termasuk ke wilayah Kecamatan Cikalong Wetan, Kabupaten Bandung Barat ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah. Selasa (22/11).
Plt. Administratur Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Bandung Utara Dadan Wachju Wardhana melalui Kepala Sub Seksi Hukum Kepatuhan dan Komunikasi Perusahaan (KSS HKKP) Endan Cahyadi mengatakan Sendang Geulis ini adalah mata air alami yang membentuk sebuah kolam. Ukurannya tidak terlalu besar, namun yang paling menarik adalah airnya yang sangat jernih.
“Air yang ada di sini sangat jernih dan kadar oksigennya cukup tinggi sehingga bisa diminum secara langsung, Kejernihan ini terjadi karena airnya terus mengalir sehingga tidak akan ada bau atau kotoran yang menempel, “ujarnya.
Sementara itu salah satu pengunjung wisata Sendang Geulis asal Tasikmalaya Rohman menyatakan bahwa objek wisata Sendang Geulis Kahuripan mempunyai mata air yang cantik dan menyuguhkan kesegaran dan suasana alam yang indah.
“Tempat nya masih alami udara nya bagus, air terjun nya juga jernih, ditambah suasana hutan Pinus nya masih asri seperti hutan yang berada di Cikalong Weatan, ” ungkapnya.
(Kom-PHT/Bdu/Dan)