CIANJUR, PERHUTANI (09/09/2022) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Cianjur bersama Desa Cihea melakukan pembahasan hutan pangkuan desa, bertempat di kantor desa Cihea. Jumat (09/09).
Hadir dalam kegiatan Wakil Administratur KPH Cianjur Utara, Nana Rukmana, Asper/KBKPH Ciranjang Selatan Dede Suryana beserta jajaran dan Kepala Desa Cihea Supriatna beserta jajaran.
Administratur/KKPH Cianjur yang diwakili oleh Nana Rukmana menyampaikan bahwa sesuai dengan peraturan dan per undang-undangan yang berlaku bahwa hutan pangkuan desa merupakan bagian kegiatan yang tidak terpisahkan dengan kelola hutan yang dilakukan oleh Perhutani..
“Dengan adanya koordinasi yang dilakukan oleh kedua belah pihak merupakan salah satu bentuk kepedulian kita terhadap hutan dan merupakan tanggung jawab bersama secara berkesinambungan dalam menjaga hutan,” ujarnya.
Sementara itu Kepala Des Cihea Supriatna berharap dengan duduk bersama dalam rangka pembahasan hutan pangkuan desa yang berada di wilayah Perhutani, kami dapat mengetahui kawasan hutan mana saja yang secara administratif masuk ke desa Cihea.
“Terima kasih kepada Perum Perhutani KPH Cianjur yang telah melibatkan kami dalam memetakan hutan pangkuan desa. Kami dan masyarakat desa Cihea merasakan manfaat dari hutan, dimana kami bisa ikut terlibat dalam pengelolaan hutan dan dapat meningkatkan pendapatan masyarakat,” pungkasnya. (Kom-PHT/Cjr/DR)
Editor : AGS
Copyright©2022