PURWODADI, PERHUTANI (16/07/2024) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Purwodadi menyerahkan dana bantuan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) untuk perbaikan sanitasi yang layak (Program Jambanisasi) kepada 10 (sepuluh) Kepala Keluarga di wilayah kerja Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Sambirejo dan BKPH Bandung dengan total Rp37.500.000, Senin (15/07).
Bantuan diserahkan langsung oleh Kepala Seksi Keuangan SDM Umum dan IT KPH Purwodadi kepada 10 (sepuluh) Kepala Keluarga penerima manfaat, disaksikan Kepala Sub Seksi (KSS) Keuangan KPH Purwodadi, Kepala BKPH Sambirejo dan BKPH Bandung serta Ketua Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) di wilayah tersebut.
Administratur KPH Purwodadi, melalui Kepala Seksi Keuangan KPH Purwodadi, Agus Haryanto menyampaikan bantuan TJSL non PUMK menjadi salah satu bentuk kepedulian Perum Perhutani KPH Purwodadi terhadap masyarakat desa yang berada di sekitar hutan, yang belum mempunyai jamban yang layak.
“Hal ini juga sebagai komitmen Perusahaan terhadap pembangunan yang berkelanjutan dengan memberikan manfaat pada ekonomi, sosial, lingkungan serta hukum dan tata kelola dengan prinsip yang lebih terintegrasi, terarah, terukur dampaknya dan dapat dipertanggungjawabkan. Semoga TJSL berupa perbaikan sanitasi layak membantu masyarakat meningkatkan taraf kesehatannya. Penentuan kriteria penerima bantuan sebelumnya dilakukan survei kelayakan oleh Tim TJSL KPH Purwodadi dibantu dengan Asper, dan LMDH di wilayah kerjanya,” jelasnya.
Perwakilan dari LMDH Wana Makmur Desa Gedangan Kecamatan Wirosari Kabupaten Grobogan, Sudar menyampaikan rasa terimakasih kepada Perum Perhutani KPH Purwodadi atas bantuan yang diberikan kepada warga di wilayahnya. “Semoga bermanfaat dan tahun-tahun berikutnya warga mendapatkan bantuan lagi, pada jenis yang berbeda yang sangat dibutuhkan oleh warga,” harapnya. (Kom-PHT/Pwd/Sus)
Editor: Tri
Copyright © 2024