BANYUMAS TIMUR, PERHUTANI (30/3/2020) | Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Gempita, Desa Ketenger, Kecamatan Baturraden, Kabupaten Banyumas binaan Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyumas Timur menyerahkan bantuan material untuk perbaikan jalan akses menuju Dusun Kalipagu Desa Ketenger, Jum’at (27/03).

Penyerahan bantuan dilaksanakan bersamaan dengan kerja bakti perawatan jalan akses menuju Dusun Kalipagu dari arah jalan kabupaten lintas Ketenger – Windujaya. Bantuan  berupa semen, batu split, pasir, HOK dan logistik.

Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan / KBKPH Gunung Slamet Barat Suwardi dan Junior Manager Bisnis Sugito, Ketua LMDH Gempita Purnomo  beserta anggota LMDH dan masyarakat Desa Ketenger.

Sugito mewakili Administratur KPH Banyumas Timur  menyampaikan  bahwa LMDH Gempita merupakan salah satu LMDH yang sukses bekerja sama dengan Perhutani dalam Pengelolaan Hutan.

“Selama 4 tahun  kerjasama mulai tahun 2016 sampai 2019  LMDH Gempita mengelola 3 destinasi wisata rintisan yaitu Curug Jenggala, Curug Bayan dan Bukit Pandang Munggang” ujarnya.

Ketua LMDH Gempita Purnomo menyampaikan bahwa bantuan tersebut merupakan hasil dari sharing yang diperoleh dari kerjasama pengelolaan Wisata Alam Curug Jenggala yang selama ini telah dijalankan bersama Perum Perhutani KPH Banyumas Timur.

Bantuan ini merupakan bentuk nyata sumbangsih Perum Perhutani dan LMDH Gempita dalam pembangunan Desa Ketenger serta wujud rasa syukur atas kelancaran dan dukungan pemerintah Desa Ketenger dan masyarakat Dusun Kalipagu . (Kom-PHT/Byt/Rhm).

Editor : Ywn

Copyright©2020