BANYUMAS TIMUR, PERHUTANI (22/01/2021) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyumas Timur menerima kedatangan mahasiswa dari Institut Pertanian Bogor (IPB) Fakultas Kehutanan dan Lingkungan dalam rangka Praktek Lapangan Kehutanan (PLK) sesuai dengan surat perizinan dari Divisi Regional Jawa Tengah Nomor : 3535/016.5/DIVRE JATENG/2020, Rabu (20/01).

Praktek Lapangan Kehutanan yang dimaksud meliputi kegiatan eksploitasi hasil hutan kayu (Pinus), pengujian serta pengendalian hama dan penyakit pada kawasan hutan kelas perusahaan Pinus Merkusii, yang akan dilaksanakan di lokasi anak petak 13b Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Kaliputih, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Jatilawang, yang masuk Desa Jingkang, Kecamatan Ajibarang, Kabupaten Banyumas.

Pelaksanaan praktek lapangan mentaati semua peraturan yang berlaku terutama tidak mengganggu kegiatan dinas, tetap menerapkan protokol kesehatan serta kebijakan terkait Pandemi Covid-19, dan para peserta praktek juga harus dalam keadaan sehat dibuktikan dari hasil pemeriksaan Rapid Test.

Administratur KPH Banyumas Timur, Cecep Hermawan saat menerima langsung 9 mahasiswa menyampaikan, ”Dalam pelaksanaan kegiatan praktek para mahasswa akan didampingi oleh petugas dari Perhutani tetapi harus tetap memperhatikan kebijakan pemerintah terkait Protokol Pencegahan Covid-19. Semoga pengalaman selama menempuh Praktek Lapangan Kehutanan di Perhutani KPH Banyumas Timur dapat menambah banyak wawasan dan menjadi bekal di kemudian hari,” tuturnya.

Salah satu mahasiswa dari IPB, Galih Jati Setya Pambudi mewakili 8 teman mahasiswa lainnya mengucapkan terima kasih kepada Perhutani KPH Banyumas Timur yang mendukung penuh PLK yang sedang mereka tempuh.

Kegiatan PLK mahasiswa IPB akan didampingi sejumlah Petugas diantaranya Kepala Seksi PSDH Hari Dwi Hutanto, Kepala Sub Seksi Pengujian Kayu Madya Slamet Riyanto, Asper BKPH Jatilawang Mulyono, dan Kepala Resort Pemangkuan Hutan Kaliputih. (Kom-PHT/Byt/Rhm)

Editor : Ywn
Copyright©2021