BALAPULANG, PERHUTANI (11/03/2025) | Ramaikan suasana bulan ramadhan, Perum Perhutani menggelar bazar sembako murah dalam tajuk Semarak Ramadhan Berkah 2025 di wilayah Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Balapulang, Selasa (11/03).
Melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), acara ini digelar di halaman kantor Perhutani KPH Balapulang masuk wilayah administratif Kabupaten Tegal dengan total 1.000 paket sembako murah.
Masyarakat sekitar hutan yang ada di sekitar kantor KPH dan 6 Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) dapat membeli paket sembako dengan harga yang terjangkau. Semarak Ramadhan Berkah 2025 dibuka oleh Administratur KPH Balapulang Sugeng Bowo Leksono, Kepala Seksi Utama Anggaran dan Pembelanjaan Divisi Regional Jawa Tengah dan perwakilan dari Forkopimcam Balapulang.
Dalam sambutannya, Sugeng Bowo Leksono mengungkapkan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Perhutani dalam rangka pengentasan kemiskinan pada masyarakat sekitar hutan. “Selain program pasar murah dan bazar UMKM ini, Perhutani juga memberikan doorprize dengan jumlah 100 paket tersebar di berbagai wilayah Bagian Hutan yang ada di KPH Balapulang,” terang Sugeng.
Adapun paket sembako murah yang dijual dalam Safari Ramadhan 2025 tersebut berisi 5 kg, beras, 1 liter minyak, dan 1 kg gula yang dijual dengan harga Rp 70.000 per paket. Dalam acara ini Perhutani juga berkolaborasi dengan PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI) dalam penyediaan sembako.
Sementara itu, Ade Supriatin salah satu pengunjung bazar mengucapkan terima kasihnya kepada Perhutani. “Terima kasih atas kontribusi Perhutani kepada masyarakat dengan adanya pasar murah ini. Kami bersyukur bisa membeli beras, minyak dan gula dengan harga yang lebih murah. Apalagi sekarang ini harga bahan pokok sedang naik dan berharap di tahun depan bisa membeli sembako murah lagi,” ungkap Upi panggilan akrabnya.
Perhutani menggelar Semarak Ramadhan Berkah 2025 di 6 lokasi berbeda. Kegiatan ini juga merupakan wujud sinergi antar BUMN dan Pemerintah Daerah setempat. (Kom-PHT/Bpl/Pku)
Editor: Tri
Copyright © 2025