Dok.Kom-PHT/Bdu  @2015

Dok.Kom-PHT/Bdu @2015

BANDUNG UTARA, PERHUTANI (12/11) |  Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Bandung Utara bekerjasama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Kehutanan Kabupaten Bandung Barat , Polsek dan Koramil setempat, Satpol PP Lembang, Pihak Kecamatan, Unsur Desa dan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) melakukan penebangan sejumlah pohon Pinus di sejumlah titik sepanjang tepi jalan raya Cikole Lembang daerah Bandung Utara yang rawan tumbang, tentu saja berdasarkan aturan yang diperbolehkan oleh Kementrian Kehutanan dengan latar belakang kondisi yang memang penting dilakukan.

Administratur KPH Bandung Utara, Wismo Trikancono mengatakan bahwa penebangan tersebut dilakukan  sebagai antisipasi pengamanan jalur dari resiko terjadinya pohon tumbang sehingga tidak menimpa pengendara yang melintasi jalan raya yang melintasi hutan di wilayah Cikole . Tidak sedikit pohon Pinus di sepanjang jalur tersebut umurnya sudah diatas 40 tahun dan ukurannya kurang produktif selanjutnya pada lokasi – lokasi yang terbuka akan dilakukan kembali penanaman dengan jenis – jenis pohon rindang dan perakaran yang kuat.  (Kom/PHT/Bdu/Reni)

Editor : Dadang K Rizal
Copyright ©2015