BANYUWANGI BARAT, PERHUTANI (15/8/2020) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyuwangi Barat membangun kesepakatan dan kesepahaman program Perhutanan Sosial dengan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) di wilayah kerja Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Licin bertempat di Kantor BKPH Licin, Jum’at (14/8).

Dalam acara tersebut di hadiri oleh Wakil Administratur Perhutani KPH Banyuwangi Barat Yana Herdiana, Kepala Seksi Kelola SDH Nandang S, Asper Licin Heny Hariyadi dan Ketua LMDH se-wilayah BKPH Licin.

Mewakili Administratur KPH Banyuwangi Barat Yana Heriana mengatakan, bahwa kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka upaya memberikan pemahaman dan tata cara pengelolaan hutan melalui program Perhutanan Sosial sesuai dengan Permen LHK nomor:P.83/MEN LHK/SETJEN/KUM.1/10/2016.

Yana Herdiana menghimbau kepada segenap pengurus dan anggota LMDH untuk turut serta berperan aktif dalam menyukseskan program Perhutanan Sosial serta bekerjasama mendukung pekerjaan Perhutani dalam bidang tanaman, produksi kayu dan non kayu, Agroforestry dan keamanan hutan.

Sementara Ketua LMDH Rimba Sejahtera Joko Marsito yang mewakili Ketua LMDH yang lain mengatakan “Dengan diadakan acara ini kami semua semakin paham tentang program Perhutanan Sosial dan kami beserta semua anggota siap mendukung dan menyukseskan program pemerintah ini,” ujarnya.

“Kami amat berterima kasih kepada perhutani karena selama ini selalu membantu untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat sekitar hutan dan kami berjanji akan mendukung semua kegiatan perhutani,” tutupnya. (Kom-PHT/Bwb/Nov)

Editor : Ywn

Copyright©2020