BANYUWANGI SELATAN, PERHUTANI (24/10/2020) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyuwangi Selatan bersama Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Glenmore menghadiri pemilihan Ketua Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Wana Sejati desa Karangharjo Kecamatan Glenmore Banyuwangi, bertempat di pendopo Desa Karangharjo pada Jumat (23/10).

Adiministratur KPH Banyuwangi Selatan Nur Budi Susatyo yang diwakili Asisten Perhutani (Asper) Genteng Joko Kuswanto mengatakan, bahwa pemilihan Ketua LMDH wajib dilakukan oleh anggota setelah habis masa baktinya.

“Siapapun yang terpilih bagi kami tidak ada persoalan, yang paling utama adalah Ketua LMDH mau diajak kerjasama oleh pihak Perhutani dan sanggup mensukseskan program Perhutanan Sosial (PS) serta dapat membuat sejahtera anggotanya,” ujar Joko.

Sementara itu Camat Glenmore Muji Purwanto sepakat dengan Perhutani, bahwa dalam pemilihan Ketua LMDH jangan sampai terjadi gontok-gontokan, “Siapapun yang terpilih mari kita kerja bareng saling mendukung satu sama lain. Apapun yang menjadi program LMDH harus sejalan dengan pihak pengelola dalam hal ini pihak Perhutani,” ujarnya.

Sementara itu Ketua LMDH Wana Sejati terpilih Suharno mengatakan jika dirinya diberi kepercayaan kembali oleh anggota untuk mengemban amanah menjadi ketua, “Kebetulan kami merupakan calon tunggal, apapun yang akan dilakukan oleh LMDH akan selalu koordinasi dengan pihak Perhutani, kami siap mensukseskan program Perhutanan Sosial,” pungkasnya. (Kom-PHT/Bws/Muk)

Editor : Ywn

Copyright©2020