KUNINGAN, PERHUTANI (7/2/2019) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Kuningan sebagai tuan rumah turut memeriahkan hari ulang tahun ke-21 Komunitas Jeep Offroad Kuningan Raya berupa penanaman bersama di kawasan hutan petak 78a Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Dukuh KPH Kuningan, pada Selasa (6/2).

Dihadiri sekitar 45 orang anggota Jeep Offroad Kuningan Raya, penanaman bersama turut dihadiri Kepala Polisi Sektor, Komando Rayon Militer (Koramil) setempat, Kepala Desa Dukuh Badag beserta aparat desa dan masyarakat sekitar serta 35 orang Pramuka Sakawana Bakti.

Administratur Perhutani KPH Kuningan Uum Maksum menyampaikan bahwa lokasi yang ditanami berbatasan dengan aliran sungai Cijangkelok dan dekat ke persemaian stek pucuk Perhutani, dengan 10 jenis bibit diantaranya jenis Suren, Muncang, Randu, Kawung, Picung dan jenis bibit lainnya yang siap tanam.

Ketua Komunitas Jeep Offroad Kuningan Raya Untung Masyudi menyampaikan apresiasi kepada Perhutani karena merupakan acara silaturahmi yang sangat bermanfaat, serta berkomitmen untuk selalu siap membantu pihak Perhutani dalam acara penanaman sesuai slogan  komunitas Jeep Offroad yaitu “hutan hijau hutan lestari”. (Kom-PHT/Kng/Dd)

 
Editor : Ywn
Copyright©2019