NGANJUK, PERHUTANI (13/3/2021) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Nganjuk bantu fasilitasi Perwita Wana Kencana Jawa Timur salurkan bantuan berupa sembako kepada anggota Perwita Wana Kencana Nganjuk yang terdampak sebagai korban banjir dan tanah longsor di Kabupaten Nganjuk, Sabtu (13/3).

Rombongan Perwita Wana Kencana Jawa Timur yang dipimpin oleh Lilies Gondo Sutrisno tersebut disambut oleh Administratur KPH Nganjuk Wahyu Dwi Hadmojo dan Ketua Ikatan Istri Karyawan (IIK) Cabang Nganjuk  Rafianti Wahyu di aula Kantor KPH Nganjuk.

Bantuan paket sembako berupa beras, mie instan, minyak goreng, gula pasir dan kecap dilakukan secara simbolis oleh Ketua Perwita Wana Kencana Jawa Timur ibu Lilies Gondo Sutrisno kepada perwakilan anggota Perwita Wana Kencana Kabupaten Nganjuk yang dihadiri oleh Rumiati, Titik Sudirman dan Indra Ulfa.

Dalam sambutannya Lilies Gondo Sutrisno menyampaikan turut prihatin atas terjadinya musibah banjir dan tanah longsor yang terjadi di Nganjuk. “Bantuan ini tidak seberapa, tapi sebagai bentuk perhatian dan rasa kepedulian terhadap sesama khususnya anggota Wana Kencana Nganjuk. Mudah-mudahan bantuan ini bisa meringankan beban mereka,” katanya.

Administratur Perhutani KPH Nganjuk Wahyu Dwi Hadmojo menyampaikan, bahwa pihaknya siap membantu dan memfasilitasi penyaluran bantuan tersebut. “Saya menyambut baik kegiatan peduli kemanusiaan dari Perwita Wana Kencana yang telah memberikan bantuan sembako kepada anggota Perwita Wana Kencana Kabupaten Nganjuk yang terkena dampak korban banjir ini,” kata Wahyu Dwi Hadmojo. (Kom-PHT/Ngj/Mhd)

Editor : Ywn

Copyright©2021