BANTEN, PERHUTANI (02/03/2022) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banten dalam rangka tali asih serahkan bantuan kebutuhan makanan dan minuman Kepada Karyawan Perhutani Banten yang sedang terkena musibah banjir di Serang Banten, Selasa (01/03).

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Administratur KPH Banten yang diwakili oleh Kepala Sub Seksi SDM dan Umum Yudi Nurwahyudi kepada korban bencana banjir yaitu saudara Yusdiawan (Kepala Seksi Madya Pembinaan SDH & Perhutanan Sosial) beralamat Perumahan Asoka Permai Lestari Kelurahan Kasemen Kec. Kasemen Kota Serang Banten.

Dalam kesempatan tersebut Administratur KPH Banten yang diwakili KSS SDM & Umum Yudi Nurwahyudi menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian kepada sesama karyawan Perhutani yang sedang terkena musibah.

“Semoga bantuan yang sudah diberikan bermanfaat untuk kebutuhan makanan dan minuman sehari-hari sampai menunggu air cepat surut dan semoga dapat meringankan beban yang sedang musibah saat ini”, ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Yusdiawan menyampaikan terimakasih kepada Manajemen Perhutani Banten yang telah membantu meringankan beban musibah yang sedang kami alami saat ini.

“Semoga bantuan yang sudah kami terima ini menjadi berkah untuk amal ibadah kita semua, dan semoga Perhutani tetap jaya”, pungkasnya.  (Kom-PHT /Btn/HJ)

 

Editor : MZ

Copyright©2022