GARUT, PERHUTANI (25/04/2025) | Dalam upaya menjaga keamanan dan kelestarian kawasan hutan di wilayah Kabupaten Garut, Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Garut melaksanakan patroli gabungan bersama Detasemen Polisi Militer (Denpom) III/2 Garut. Kegiatan ini dilaksanakan di Petak 33B, Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Wanaraja, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Cibatu, pada Kamis (24/04).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Administratur KPH Garut, Herdy Indriawan, didampingi Komandan Regu (Danru) Polhutmob KPH Garut, Ayi M. Ridwan, Asisten Perhutani (Asper) BKPH Cibatu, King Sodikin, serta Dandenpom III/2 Garut, Letkol CPM Harmaji beserta jajaran anggota.
Dalam sambutannya, Herdy Indriawan menyampaikan apresiasi kepada jajaran Denpom Garut atas kolaborasi yang terjalin dalam kegiatan patroli bersama ini. Ia menegaskan pentingnya sinergi dengan aparat keamanan, khususnya Polisi Militer, dalam menciptakan kawasan hutan yang aman, kondusif, dan tetap lestari.
“Kami sangat berterima kasih atas dukungan dari Denpom. Semoga kerja sama ini terus terjalin dengan baik ke depannya dan menjadi contoh positif bagi masyarakat sekitar hutan dalam menjaga keamanan dan kelestarian lingkungannya,” ujar Herdy.
Sementara itu, Letkol CPM Harmaji menyatakan bahwa kolaborasi seperti ini tidak hanya berperan dalam menjaga keamanan, tetapi juga mempererat hubungan antara Perhutani dan Denpom Garut.
“Kami mengapresiasi pelibatan Denpom dalam kegiatan ini. Menjaga keamanan hutan merupakan tanggung jawab bersama. Dengan sinergi seperti ini, kita harapkan tidak hanya keamanan yang terjaga, tetapi juga semangat kebersamaan antar lembaga dapat terus meningkat,” pungkasnya. (Kom-PHT/Grt/Erv)
Editor: EM
Copyright © 2025