SUMEDANG, PERHUTANI (30/04/2024) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Sumedang turut mensukseskan acara Tampomas Offroad Sumedang 4×4 yang diadakan oleh Komunitas Tampomas Offroad Sumedang dalam rangka peringatan Hari Jadi Sumedang Ke-446 Tahun, pada hari Minggu (28/04).

Kegiatan Tampomas Offroad  Sumedang 4×4  dilaksanakan selama 3 (tiga) hari pada tanggal 26 hingga 28 April 2024 yang diikuti oleh 50 (lima puluh) offroader dari berbagai daerah di Jawa Barat. Adapun lokasi pelaksanaan acara tersebut berada di di sekitar Bendungan Jatigede yang masuk dalam kawasan hutan Perhutani Petak 23 Resort Pemangkuan Hutan (RPH)  Ciboboko, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Cadasngampar.

Pada saat pembukaan acara, Administratur KPH Sumedang Avid Rollick Septiana menuturkan bahwa Perhutani KPH Sumedang mendukung acara Tampomas Offroad  Sumedang 4×4. Acara ini merupakan salah satu upaya mempromosikan destinasi wisata yang ada di sekitar Bendungan Jatigede. Terutama wisata Tanjungduriat Jatigede yang merupakan salah satu objek wisata alam kelola Perhutani.

Selain itu, Avid pun menegaskan kepada seluruh peserta acara offroad agar dalam pelaksanaan kegiatan senantiasa memperhatikan aspek keselamatan, tidak merusak lingkungan dan menjaganya, serta menjalin hubungan baik dengan masyarakat sekitar selama acara berlangsung.

“Kami jajaran Perhutani menghimbau kepada panitia dan seluruh peserta acara Tampomas Offroad  Sumedang 4×4 untuk menjaga keselamatan pribadi maupun rekannya dan menggunakan jalur track sesuai yang sudah ditetapkan panitia untuk menghindari dampak kerusakan lingkungan,” tegasnya.

Selain mempromosikan objek wisata, acara ini juga menyelenggarakan pameran produk  Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Kabupaten Sumedang dan bakti sosial penanaman 5.000 (lima ribu) pohon di sekitar lokasi kegiatan sebagai wujud tanggungjawab lingkungan. (Kom-PHT/SMD/Jae).

Editor: EM

Copyright © 2024