PKBLMADIUN, PERHUTANI (30/12) | Administratur Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Madiun, Widhi Tjahjanto menyerahkan bantuan pinjaman Dana Program Kemitraan Bina Lingkungan (PKBL) tahap II Tahun 2015 sebesar Rp. 120 Juta kepada 3 Mitra binaan di sela-sela acara Media Gathering Perhutani KPH Madiun di Hall Hotel Kalicatur Resort Madiun . Senin (28/12).

Tiga Mitra Binaan dalam wilayah KPH Madiun yang terdiri dari tiga Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) yaitu LMDH Wono Salam Desa Dagangan Kecamatan Dagangan Kabupaten Madiun,sebesar Rp.40 juta, LMDH Wono Dadi Desa Bader Kecamatan Dolopo Kabupaten Madiun, sebesar 35 juta dan Koperasi KTH Mandiri Desa Sidoharjo Kecamatan Pulung Kabupaten Ponorogo, sebesar 45 juta.

Administratur Perum Perhutani Madiun, Widhi Tjahjanto menyatakan bahwa Mitra binaan yang mendapat bantuan pinjaman tersebut ditunjuk dan diseleksi sebagaimana proposal yang telah diajukan, dievaluasi secara bersama-sama oleh tim survey lapangan dengan melibatkan Asisten Perhutani (Asper) KBKPH.

Setelah diterimanya dana PKBL ini, diharapkan Mitra Binaan bisa memanfaatkan dana dengan sebaik-baiknya khusus untuk kepentingan usaha produktif, agar perkembangan usaha lebih maju dan berkembang.”Tegas Widhi.

Ketua LMDH Wono Dadi Desa Bader, Edi Purwanto mengatakan bahwa kami atas nama anggota LMDH mengucapkan terima kasih pada Perhutani Madiun yang telah menyalurkan bantuan pinjaman dana pada Lembaga Masyarakat Desa Hutan dengan pinjaman lunak yang dapat menambah modal usaha lembaga ” Ungkapnya (Kom-PHT/Mdn/Yudi).

Editor : Dadang K Rizal
Copyright ©2015