MADURA, PERHUTANI (29/05/2020) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Madura mengadakan sosialisasi persiapan penerapan New Normal kepada segenap jajaran karyawan dan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) yang dilakukan secara virtual yang dipimpin langsung oleh Wakil Administratur KPH Madura, Samiwanto pada Jum’at (29/05).

Kegiatan sosialisasi pemberlakuan pola hidup normal yang baru atau New Normal yang akan segera dilaksanakan di Indonesia terkait pandemi Covid-19 termasuk antisipasi sekenario The New Normal BUMN supaya setiap satuan organisasi mengkampanyekan gerakan optimisme dalam menghadapi hal tersebut melalui pengggunaan hastag Covid Safe pada setiap kegiatan atau media yang relevan dengan tetap menjaga kedisiplinan dalam penerapan protokol penanganan Covid-19.

Administratur KPH Madura, Rumhayati melalui Wakilnya, Samiwanto yang akrab disapa Totok menyampaikan sosialisasi ini salah satu bentuk dukungan Perhutani terhadap Pemerintah melalui Surat Keputusan Direksi tentang tindak lanjut Antisipasi skenario “The New Normal” karena kegiatan tersebut merupakan tatanan baru kenormalan.

Menurutnya lepas dari PSBB bukan berarti bebas melakukan apa saja seperti sebelum pandemi, “Kita tetap dalam koridor protokol kesehatan yang berlaku termasuk menyusun metode pembelajaran New Normal dan pembentukan kesadaran bagi masing masing karyawan maupun masyarakat cara-cara menghindari dan melindungi diri dari virus tersebut untuk disiplin mencegah potensi penularannya,” jelasnya.

Di tempat terpisah ketua Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Sabuk Hijau, Salaman menyampaikan jika dirinya siap membantu mensosialisasikan kegiatan tersebut keseluruh anggotanya dan masyarakat yang ada di wilayahnya.

“Kami sangat berterima kasih kepada Perhutani yang telah melibatkan organisasinya untuk mengikuti kegiatan tersebut secara virtual,” ungkapnya. (Kom-PHT/Mdr/Mbl)

Editor : Ywn

Copyright©2020