LAWU DS, PERHUTANI (11/1/2021) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Lawu Ds bersama Pemerintah Desa (Pemdes) Kepel Kecamatan Kare Kabupaten Madiun menggelar penanaman berbagai jenis bibit pohon sebanyak 400 ribu plances  di petak 23 wilayah Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Gligi, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Wilis Utara, Jumat (11/1).

Kegiatan penanaman tersebut diikuti oleh anggota Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Tani Subur, Pokdarwis (Kelompok Sadar Wisata) taman Gligi dan masyarakat desa hutan gligi, jenis bibit pohon yang ditanam yakni sonokeling, mahoni dan durian.

Adminstratur KPH Lawu Ds Suratno melalui Asisten Perhutani (Asper) BKPH Wilis Utara Puguh Yudhi Prasetyawan mengatakan bahwa petak 23 merupakan petak rintisan wana wisata taman Gligi. Menurutnya yang menjadi daya tarik wisata ditempat tersebut adalah keindahan hutannya, “Untuk itu wajib bagi kita semua termasuk stakeholder yang berada di sekitar wisata untuk menjaga kelestarian hutannya,” ujarnya.

“Harapannya lokasi-lokasi yang masih terbuka harus kita tanami kembali. Pada lokasi yang pohonnya sudah tua dan lapuk termakan usia, segera kita sulami sehingga tetap lestari,” imbuh Puguh.

Sementara itu Kepala Desa Kepel Sungkono menyampaikan terima kasih kepada Perhutani khususnya RPH Gligi BKPH Wilis Utara atas sinergitas dengan stakeholder lainnya dalam menjaga kelestarian hutan di Desa Kepel. “Terima kasih sudah bahu membahu dalam pengembangan rintisan lokasi wana wisata taman gligi sehingga nantinya dapat mengangkat perekonomian masyarakat setempat,” ucapnya.  (Kom-PHT/Lwuds/Eko)

Editor : Ywn

Copyright©2021