MOJOKERTO, PERHUTANI (22-04-2025) | Dalam upaya pengamanan hutan, Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Mojokerto berkunjung ke Kepolisian Sektor (Polsek) Sambeng, Kabupaten Lamongan, dalam rangka melakukan koordinasi dan tingkatkan sinergitas lintas sektoral, pada Selasa (22/04).

Kunjungan dilakukan oleh Asisten Perhutani Ngimbang, Wargono didampingi Kepala Resort Pemangkuan Hutan (KRPH) Sidodadi, Nanang Dumaidi, kunjungan tersebut diterima langsung oleh Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Sambeng, IPTU Miftachul Choir, dan Kanit Reskrim, Aipda Siswanto.

Dalam Kunjungan tersebut, Wargono menjelaskan “Kunjungan kali ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi serta memperkuat hubungan yang dinamis yang selama ini telah terjalin dengan baik dengan lintas sektoral, dalam upaya pengamanan hutan sangatlah penting melibatkan multipihak”.

Perhutani menyampaikan terima kasih kepada Kepala Polsek Sambeng atas dukungan yang diberikan kepada Perhutani dalam upaya antisipasi Gangguan Keamanan Hutan (Gukamhut) dalam kawasan hutan dan menjaga aset yang ada di Perhutani Mojokerto sehingga dapat tercipta situasi yang kondusif serta terwujudnya hutan yang lestari dan berkelanjutan.

Sementara itu, Kapolsek Sambeng, IPTU Miftachul Choir, menegaskan bahwa pihaknya akan bekerja sama dan mendukung Perhutani dalam pengamanan hutan beserta asetnya dari gangguan keamanan yang berpontensi mengganggu kelestarian hutan di wilayah kerja Perhutani. Ia berharap hubungan yang terjalin ini terus ditingkatkan sehingga dapat memberikan dampak positif dan bermanfaat untuk lingkungan, “ujarnya. (Kom-PHT/Mjkt/Wdy)

Editor:Lra
Copyright©2025