BANYUWANGI SELATAN,PERHUTANI (12/3/2025) | Dalam rangka perkuat sinergitas, dan daya dukung terhadap pembangunan Pemkab. Banyuwangi  gandeng Perhutani Banyuwangi Raya yang terdiri dari Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyuwangi Selatan, Banyuwangi Barat dan Banyuwangi Utara, PT. Perkebunan serta dinas terkait dan stakeholder lain gelar Rakor dan pembahasan di Kantor Pemkab. Banyuwangi yang dipimpin langsung oleh Bupati Banyuwangi pada Selasa (11/3).

Administratur Perhutani Banyuwangi Selatan Wahyu Dwi Hadmojo bersama Administratur Banyuwangi Barat dan Banyuwangi Utara menyampaikan, “Perhutani dalam melakukan tugas pengelolaan hutan tidak dapat dilakukan sendiri, diperlukan peran serta dari pihak lain dan stakeholder terlebih dengan Pemerintah dalam hal ini Pemkab. Banyuwangi, agar terealisasi tujuan pengelolaan hutan yakni terciptanya hutan yang lestari masyarakat sejahtera”, paparnya.

Lanjut Wahyu, “kami berharap sinergitas antara Perhutani dan Pemkab. Banyuwangi yang sudah terbangun baik selama ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan dan kita harapkan dari kegiatan pengelolaan hutan dan kegiatan PPKH diharapkan endingnya dapat membawa dampak positif yakni adanya peningkatan pendapatan masyarakat sekitar dan pemberdayaan muatan lokal serta hal ini juga bagian mendukung dari program pembangunan Pemkab Banyuwangi”, ungkapnya.

Selanjutnya Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani Azwar Anas menyampaikan “Terima Kasih pada Perhutani Banyuwangi Selatan, Barat dan Utara atas dukungan turut menjaga kondusifitas masyarakat sekitar hutan sebelum dan sesudah kegiatan Pilkada, serta kami sampaikan pula terima kasih pada Perhutani atas dukungannya pada program pembangunan Pemkab. Banyuwangi yakni pengentasan kemiskinan & ketahanan pangan dengan program tumpangsarinya pada kawasan hutan, bidang pendidikan dengan CSR Perhutani melalui pemberian bantuan TJSL pada sekolah dan Madrasah/TPQ sekitar hutan”, paparnya.

Sekali lagi kami sampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Perhutani dan semua pihak atas dukungan kegiatan pembangunan Pemkab Banyuwangi pada banyak sektor utamanya kegiatan pengelolaan hutan yang bermitra dengan masyarakat sekitar hutan yang dapat menyejahterakan masyarakat desa hutan, pungkasnya. ( Kom-PHT/Bws/Dik).

Editor:Lra
Copyright©2025