PURWAKARTA, PERHUTANI (25/08/2022) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Purwakarta menerima peserta Praktek Kerja Lapangan (PKL) siswa Sekolah Menengah Kehutanan (SMK) Bakti Nusa di Kantor KPH Purwakarta, Kamis (25/08).

Praktek Kerja Lapangan dilaksanakan selama 2 (Dua) bulan di iikuti oleh 18 Siswa yang dibagi menjadi 3 (Kelompok), lokasi PKL yaitu Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Sadang, BKPH Cipendeuy, dan BKPH Tambakan.

Hadir dalam acara pembukaan Administratur KPH Purwakarta yang diwakili oleh Wakil Administratur KPH Purwakarta Mulyana Kurniawan, Pembina SMK Bakti Nusa Ucep, Serta 18 Siswa SMK Bakti Nusa.

Administratur KPH Purwakarta melalui Mulyana Kurniawan mengucapkan selamat datang kepada siswa SMK Kehutanan Bakti Nusa. PKL akan dilaksanakan selama 2 (Dua) bulan di 3 (Tiga) tempat berbeda, harapanya selama PKL seluruh siswa agar serius mengikuti materi ataupun praktek agar mendapatkan ilmu serta pengalaman yang bermanfaat.

“Selamat datang di KPH Purwakarta, kegiatan praktek kali ini dilaksanakan selama dua bulan di tiga lokasi yang berbeda, saya berpesan agar tetap jaga kesehatan dan semoga ilmu serta pengalaman yang didapat  bermanfaat bagi para siswa serta dapat diimplementasikan di dunia kerja dimasa yang akan datang” ungkapnya.

Sementara itu Ucep selaku Pembina SMK Bakti Nusa menyampaikan ucapan terima kasih kepada Perum Perhutani KPH Purwakarta yang telah memberikan kesempatan kepada siswanya untuk melakukan praktek lapangan.

“Saya selaku pembina siswa mengucapkan terima kasih kepada Jajaran Perhutani KPH Purwakarta, yang telah memberikan kesempatan kepada siswa kami untuk menggali ilmu serta pengalaman di dunia kerja yang nyata, semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi kita semua.” tuturnya. (KOM-PHT/PWK/Yats)

 

Editor : AGS
Copyright©2022