TELAWA, PERHUTANI (14/08/2024) | Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Telawa menyerahkan bantuan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) berupa Pemasangan Jaringan Listrik kepada masyarakat sekitar hutan di Wonosegoro dan Juwangi Kabupaten Boyolali, Selasa (13/08).
Penyerahan TJSL berupa Jaringan Listrik senilai Rp 9.000.000,- (Sembilan juta rupiah) diberikan kepada tiga warga masyarakat sekitar hutan yang belum memiliki jaringan listrik sendiri.
Bantuan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) diserahkan oleh Kepala Seksi SDM Umum Keuangan & IT KPH Telawa kepada Darwati dan Fathur Rofiq di dukuh Guwo RT 008 RW 002 desa Guwo Kecamatan Wonosegoro kabupaten Boyolali serta Parmin di dukuh Kangkung Kidul RT 010 RW 009 kecamatan Juwangi Kabupaten Boyolali.
Administratur KPH Telawa melalui Kepala Seksi SDM Umum Keuangan & IT KPH Telawa, Triyono menyampaikan penyaluran bantuan TJSL ini merupakan bentuk kepedulian Perum Perhutani kepada masyarakat sekitar hutan. “Hal ini menjadi bentuk kepedulian Perum Perhutani kepada masyarakat sekitar hutan, semoga masyarakat lebih sejahtera,” ujarnya.
Kepala Desa Guwo, Supriharto menyampaikan ucapan terimakasih kepada Perum Perhutani yang memberikan bantuan kepada warganya. “Saya ucapkan terimakasih kepada Perhutani KPH Telawa yang telah membantu warga saya berupa meteran listrik semoga bisa bermanfaat,” ungkapnya.
Hadir dalam acara tersebut Kepala Seksi SDM Umum Keuangan & IT KPH Telawa Triyono, Kepala Seksi Pengelolaan Sumber Daya Hutan KPH Telawa Lalu Muslihin, Kepala BKPH Guwo Darmanta, Staf TJSL KPH Telawa Prihatiningsih, Kepala Desa Guwo, Petugas dari PLN serta pihak penerima bantuan.(Kom-PHT/Tlw/Sis)
Editor: Tri
Copyright © 2024