NGANJUK, PERHUTANI (31/12/2019) | Sebanyak 357 orang anggota Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) di wilayah Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Nganjuk, Senin (30/12) mendapatkan pendaftaran gratis kepesertaan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan. Pendaftaran gratis tersebut dalam rangka memperingati hari jadi BPJS Ketenagakerjaan yang ke-42 yang jatuh pada tanggal 5 Desember 2019.

Administratur KPH Nganjuk, Bambang Cahyo Purnomo sangat mengapresiasi program tersebut, ia juga dan mengucapkan banyak terima kasih kepada BPJS atas kepeduliannya kepada anggota LMDH yang merupakan mitra kerja Perhutani. “Memang pada umumnya bekerja di hutan mempunyai resiko cukup tinggi rawan kecelakaannya, untuk itu sangat tepat adanya pendaftaran gratis jaminan kecelakaan kerja dari BPJS ini,” ujarnya.

Sementara itu salah satu peserta penerima program pendaftaran gratis tersebut, Mohammad Salisun yang merupakan Ketua LMDH Salam Jati Luhur mengatakan jika bantuan pendaftaran tersebut sangat membantu bagi pengurus LMDH, anggota LMDH yang terdaftar mengikuti BPJS Ketenagakerjaan sudah bisa melindungi dirinya dari kecelakaan kerja dan jaminan kematian. “Mudah-mudahan anggota yang lainnnya bisa segera menyusul mendaftarkan menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan,” katanya.

Usai memberikan kartu jaminan tersebut, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Perintis (KCP) Nganjuk, Wahidin Rizal mengatakan bahwa BPJS Ketenagakerjaan dan Perum Perhutani sudah mengadakan Memorandum of Understanding (MoU) bagi kepesertaan LMDH, “Oleh karena itu pada tahun 2019 ini bantuan diberikan lagi kepada LMDH sebanyak 357 orang untuk didaftarkan BPJS Ketenagakerjaan secara gratis,” terangnya.

Rincian LMDH penerima pendaftaran gratis tersebut adalah LMDH Sumber Rejeki, Desa Bandungan, Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun sebanyak 75 orang, LMDH Tunas Harapan, Desa Margopatut, Kecamatan Sawahan, Kabupaten Nganjuk sebanyak 75 orang, LMDH Jati Waluyo, Desa Kuncir, Kecamatan Ngetos, Kabupaten Nganjuk sebanyak 50 orang, LMDH Salam Jati Luhur, Desa Salamrojo, Kecamatan Berbek, Kabupaten Nganjuk sebanyak 83 orang dan LMDH Wana Dalem Lestari, Desa Kebonagung, Kecamatan Sawahan, Kabupaten Nganjuk sebanyak 74 orang. Tujuan pemberian bantuan tersebut adalah untuk memudahkan para anggota LMDH untuk menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan. Program BPJS Ketenagakerjaan yang diberikan adalah 2 program yaitu JKK (Jaminan Kecelakaan Kerja) dan JKm (Jaminan Kematian). (Kom-PHT/Ngj/Srlt)

Editor : Ywn

Copyright©2019