JOMBANG, PERHUTANI (21/10/2022) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang turut serta dalam kegiatan apel siaga antisipasi bencana alam di Wana Wisata Sumberboto, Resort Pemangkuhan Hutan (RPH) Gempol, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan BKPH Gedangan, masuk wilayah Desa Japanan, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang, Jumat (21/10).
Administratur Perhutani KPH Jombang Muklisin menyampaikan, banyak terimakasih atas dukungan semua pihak khususnya Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Jombang yang selalu memberikan dukungan terhadap Perhutani di tiap kegiatan, guna kelestarian hutan. Legal formal perlu dilaksanakan yakni dengan melakukan Penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) tentang Perlindungan Hutan dengan institusi kepolisian, katanya.
Senada dengan itu, Bupati Jombang Mundjidah Wahab dalam sambutannya menyampaikan appresiasinya terhadap Perhutani Jombang, dia pun mengatakan “Kesiap siagaan petugas di lapangan dalam penanggulangan bencana alam sangat diperlukan, kelengkapan peralatan serta kesiapan para personil sangat penting, sebagai bentuk tanggung jawab profesi bila sewaktu-waktu terjadi bencana,” katanya.
Apel siaga bencana dipimpin Bupati Jombang, dengan ditindaklanjuti pengecekan terhadap petugas lapangan, dan pengecekan sarana prasarana. Apel siaga dilanjutkan dengan penandatanganan PKS Perlindungan Hutan antara Perhutani KPH Jombang dengan Polres setempat, kemudian dilanjutkan dengan Penanaman bersama. (Kom-Pht/Jbg/Gno)
Editor : Uan
Copyright © 2022