Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Cepu adalah salah satu unit manajemen di wilayah Unit I Jawa Tengah. Luas wilayahnya 33.017,29 Ha meliputi kawasan hutan yang berada di Kabupaten Blora Propinsi Jawa Tengah, Kabupaten Tuban dan Bojonegoro Provinsi Jawa Timur.

Berdasarkan letak geografis terletak diantara 111° 23’58” BT s/d 111°39’44” BT dan 06°57’00” LS s/d 07°10’45” LS

Di bagian Utara, kawasan hutan Cepu terletak pada pegunungan Kendeng, di bagian barat termasuk ke dalam DAS Lusi, sedangkan di bagian selatan merupakan kawasan penyangga aliran sungai Bengawan Solo.

Jenis Tanah Kawasan hutan sebagian besar berbatu (kapur) dengan jenis tanah di wilayah hutan pada umumnya terdiri dari 5 jenis tanah yaitu : Litosol, Grumosol, Mediteran, Aluvial dan Regosol. Sebagian besar berupa tanah grumosol kelabu tua dan asosiasi grumosol coklat keabuan serta kelabu kekuningan.

Kawasan hutan terletak pada ketinggian 30 – 250 m dpl, beriklim type C dan D menurut Schmidt & Ferguson. Lingkungan dengan type iklim ini sangat cocok untuk ditanami tegakan jenis jati. Temperatur rata rata 26o C, dan curah hujan rata-rata 1.636 mm/tahun.

Pengelolaan hutan KPH Cepu terbagi menjadi 2 Sub Kesatuan Pemangkuan Hutan (SKPH), yaitu SKPH Cepu Utara dan SKPH Cepu Selatan. Terbagi ke dalam 12 (dua belas) Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) dan 41 Resort Pemangkuan Hutan (RPH). Karyawan KPH Cepu berjumlah 499 orang

Sub KPH Cepu Utara terdiri dari : BKPH Wonogadung luas 2.423,64 ha, BKPH Cabak Luas 2.616,79 ha, BKPH Nglebur Luas 2.644,19 ha, BKPH Kedewan luas 2.746,37 ha, BKPH Nanas luas 2.576,19 ha, BKPH Sekaran luas 3.202,73 ha.

Sub KPH Cepu Selatan terdiri dari : BKPH Blungun luas 2.360,13 ha, BKPH Pasarsore luas 2.990,33 ha, BKPH Ledok 2.942,66 ha, BKPH Pucung luas 2.732,70 ha, BKPH Kendilan luas 2.868,70 ha, BKPH Nglobo 2.912,86 ha. (lihat: Peta Wilayah)

 

Public Summary

 

Nama Administratur : Mustopo

Perum Perhutani KPH Cepu
Divisi Regional Jawa Tengah
JL. Sorogo, No. 2, Cepu Kode pos 58313
Telp : 0296 422926 421352
Fax : 0296 421849

Email : kph.cepu@perhutani.co.id